Bimbingan Teknis Penyusunan Laporan Pertanggungjawaban sebagai Optimalisasi Dana Corporate Social Responsibility untuk Pembangunan Berkelanjutan di Sidoarjo
DOI:
https://doi.org/10.55732/ncer.v3i1.1541Keywords:
Dana CSR, Desa, Laporan Pertanggungjawaban, Kualitas AirAbstract
Masalah pencemaran air sungai yang disebabkan oleh pembuangan limbah dan sampah telah menurunkan kualitas air, daya dukung ekosistem, dan sumber daya alam, khususnya di Kabupaten Sidoarjo. Penelitian ini bertujuan untuk memastikan bahwa dana Corporate Social Responsibility (CSR) dimanfaatkan sesuai prinsip pembangunan berkelanjutan, sehingga memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan. Metode yang digunakan melibatkan tahap perencanaan dan sosialisasi, pengalokasian dana CSR, pelaksanaan kegiatan, bimbingan teknis, monitoring dan evaluasi, dan laporan pertanggungjawaban. Hasil menunjukkan bahwa bimbingan teknis memberikan pemahaman mendalam tentang transparansi, akuntabilitas, dan keberlanjutan dalam pengelolaan dana CSR, yang meningkatkan kapasitas desa dalam mengelola dana secara efektif. Pengabdian masyarakat ini memberikan kontribusi terhadap pengelolaan dana CSR yang lebih terarah untuk mendukung pelestarian lingkungan dan kesejahteraan masyarakat lokal.
The problem of river water pollution caused by waste and garbage disposal has reduced water quality, ecosystem carrying capacity, and natural resources, especially in Sidoarjo Regency. This study aims to ensure that Corporate Social Responsibility (CSR) funds are utilized by the principles of sustainable development so that they positively impact society and the environment. The methods used involve the planning and socialization stages, allocation of CSR funds, implementation of activities, technical guidance, monitoring and evaluation, and accountability reports. The results show that technical guidance provides an in-depth understanding of transparency, accountability, and sustainability in managing CSR funds, increasing villages' capacity to manage funds effectively. This community service contributes to the management of CSR funds that are more focused on supporting environmental conservation and the welfare of local communities.
References
Alfin, E., Rahmatulloh, R. and Suendarti, M. (2022) ‘Infrastruktur Air dan Tantangan di Indonesia’, SENTRI: Jurnal Riset Ilmiah, 1(2), pp. 382–391. Available at: https://doi.org/10.55681/sentri.v1i2.243.
Arni, A. and Susilawati, S. (2022) ‘Pencemaran Air Sungai Akibat Pembuangan Sampah di Desa Bagan Kuala Tanjung Beringin Kabupaten Serdang Bedagai’, Nautical: Jurnal Ilmiah Multidisiplin Indonesia, 1(4). Available at: https://doi.org/https://doi.org/10.55904/nautical.v1i4.292.
Enger, E.D. and Smith, B.F. (1998) Environmental Science: A Study of Interrelationships. New York: McGraw Hill.
Santika, Y.E. (2024) ‘Analisis Status Mutu Air dengan Metode Indeks Pencemaran Berdasarkan Parameter Fisika-Kimia di Sungai Beji, Desa Pondok , Kecamatan Karanganom, Kabupaten Klaten’, Jurnal EKOSAINS, 16(1).
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Nusantara Community Empowerment Review

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.